Feb 13, 2017

Menelusuri Pantai Di Kota Cilegon

Kota Cilegon merupakan salah satu daerah otonom di Provinsi Banten, memiliki garis pantai yang cukup panjang, antara lain meliputi kawasan pesisir Ciwandan, Citangkil, Grogol dan Pulo Merak.

Salah satu ciri khas kawasan pesisir atau pantai di Cilegon ialah berbatasan langsung dengan kawasan industri, antara lain industri petrokimia. Kondisi pantai perlu penanganan khusus, terutama menyangkut sampah yang masih berserakan. Sudah selayaknya nelayan, masyarakat, dunia usaha dan Pemerintah Daerah setempat bahu-membahu mewujudkan suasana pantai yang bersih dan indah, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi kedatangan wisatawan lokal, bahkan mancanegara.

Berikut beberapa foto di kawasan Pantai Tanjung Peni, Kecamatan Citangkil dan Pantai Leleyan, Kecamatan Grogol. Gambar diambil 19 November 2016.
























No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.