Dec 13, 2016

Wacana Pemekaran Kabupaten Indramayu

Oleh : Atep Afia Hidayat - Kabupaten Indramayu memiliki luas wilayah 2.116,08 km2 dengan jumlah penduduk pada tahun 2015 sebanyak 1.718.495 jiwa, tersebar di 30 kecamatan. Adapun kisaran jumlah penduduk setiap kecamatan antara 24.000 - 112.000 jiwa; dengan kisaran tingkat kepadatan penduduk setiap kecamatan antara 273 - 2,140 jiwa per km2. Tercatat kecamatan dengan jumlah penduduk paling banyak ialah Indramayu; Kecamatan dengan wilayah paling luas ialah Gantar; dan Kecamatan dengan tingkat kepadatan penduduk paling tinggi ialah Karangampel.


Kabupaten Indramayu memiliki peluang untuk dimekarkan menjadi tiga kabupaten (satu kabupaten induk dan dua daerah otonomi baru atau DOB). Kabupaten Indramayu sebagai daerah induk meliputi 11 kecamatan, yaitu : Indramayu, Sindang, Balongan, Lohbener, Pasekan, Cantigi, Arahan, Losarang, Lelea, Cikedung dan Terisi, dengan luas wilayah 826,91 km2 (sekitar 39,08 persen dari luas Kabupaten Indramayu sebelum pemekaran), dengan jumlah penduduk tahun 2015 sebanyak 539.206 jiwa (sekitar 31,38 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Indramayu), sehingga kepadatan penduduknya 652 jiwa per km2.

Kabupaten Jatibarang sebagai daerah otonomi baru (DOB) meliputi 11 kecamatan, yaitu : Jatibarang, Widasari, Bangodua, Tukdana, Sukagumiwang, Kertasemaya, Sliyeg, Jantinyuat, Kedokanbunder, Karangampel dan Krangkeng, dengan luas wilayah 481,58 km2 dan   jumlah penduduk tahun 2015 sebanyak 591.966 (sekitar 34,47 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Indramayu), sehingga kepadatan penduduknya 1.229 jiwa per km2.

Kabupaten Kandanghaur merupakan DOB berikutnya, melitputi sembilan kecamatan, yaitu : Sukra, Patrol, Anjatan, Hautgeulis, Gantar, Bongas, Kandanghaur, Gabuswetan dan Kroya, dengan luas wilayah 807,59 km2 (sekitar 38,16 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Indramayu) dan jumlah penduduk tahun 2015 sebanyak 587.323 jiwa (sekitar 34,18 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Indramayu).

Sumber Data:
https://indramayukab.bps.go.id/new/website/pdf_publikasi/Kabupaten-Indramayu-Dalam-Angka-2016.pdf

Sumber Peta:
http://kpu.go.id/dmdocuments/3212_indramayu.pdf

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.